Berita Terkini


Safari Ramadhan Desa Parakan, Pemerintah akan Sering Menyerap Aspirasi

Rabu, 12 Maret 2025 20:40:19

Kendal — Safari Ramadhan ke 9 Pemerintah Kabupaten Kendal mengunjungi sejumlah masjid di wilayah Kabupaten Kendal, saat ini berada di wilayah Pageruyung di Desa Parakan Sebaran Masjid Baiturahman, Rabu (12/3/2025).

Adapun pada Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat sekaligus memberikan bantuan berupa dana kepada masjid.

Selain itu, Bupati Kendal Dyah Kartika Permanasari beserta Wakil Bupati Kendal Benny Karnadi juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim yang hadir dalam acara tersebut.

Dalam kesempatan itu, Bupati Kendal menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat program-program berbasis keagamaan di daerahnya. Salah satunya adalah pengembangan pendidikan Islam yang menjadi prioritas pemerintah daerah. 

"Kami akan terus mendukung pengembangan pendidikan Islam, baik di tingkat sekolah maupun melalui lembaga-lembaga keagamaan," ujar Dyah Kartika Permanasari.

Pihaknya juga menambahkan bahwa pemerintahan saat ini akan sering turun untuk bertemu dengan masyarakat, dengan tujuan menyerap aspirasi langsung.

"Tujuannya agar kami bisa melihat langsung, tentunya aspirasi yang kami terima tepat sasaran," imbuhnya.

Pemerintah mendorong peran serta masyarakat, ormas-ormas islam dan takmir-takmir masjid untuk menggalakkan program pendidikan keagamaan, majelis taklim dan pemberdayaan perekonomian umat sebagaimana dilakukan oleh Masjid Besar Sukorejo.

Safari Ramadhan ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh agama dan masyarakat setempat, diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan dan memperbaiki kualitas hidup warga Kabupaten Kendal.

 

(Diskominfo/AK)


Indeks Berita