Berita Terkini


Bupati Kendal Membuka Wisuda Akbar Kendal Menghafal Al-Qur'an

Sabtu, 27 Desember 2025 18:51:09

Kendal- Bupati Kendal, Hj. Dyah Kartika Permanasari membuka acara Wisuda Akbar Sewindu Kendal Menghafal yang diselenggarakan oleh Rumah Quran Kendal, Sabtu (27/12/2025) di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal.

Acara ini menjadi momentum dalam upaya mencetak generasi Kabupaten Kendal yang kust iman dan berakhak mulia.

Dalam sambutannya Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari mengapresiasi acara yang diselenggarakan oleh Rumah Qur'an Kendal sebagai upaya untuk melatih anak-anak dalam memahami Al-Quran.

Menurut Bupati Kendal kegiatan tersebut sangat baik karena sejak usia dini anak-anak dibiasakan untuk mempelajari Al-Qur'an, Menghafal dan memahami apa yang ada di Al-Qur'an.

"Harapannya, anak-anak ini menjadi generasi yang kuat iman, takwa dan mempunyai ilmu agama yang kuat, serta memiliki moral yang baik sesuai harapan kita bersama," tutur Bupati Kendal.

Sementara itu, Satoto selaku Mudir atau pemimpin Rumah Quran Kendal mengatakan, bahwa wisuda ini merupakan wisuda ke 8 yang dilaksanakan oleh Rumah Qur'an Kendal, dan tahun ini ada sebanyak 675 anak dari lembaga Kendal Menghafal, yang berasal dari Kecamatan Boja, Kaliwungu, Sukorejo, Weleri dan kecamatan lainnya" dengan hafalan Al-Quran, yaitu juz 1 dan juz 30. Harapannya ini sebagai motivasi anak untuk terus menghafal Al-Qur'an.

"Semoga anak-anak yang di wisuda akan terus melanjutkan menghafal Al-Quran, baik di pondok pesantren maupun lembaga pendidikan yang lainnya, sehingga nantinya akan terus mengamalkan Al-Qur'an," harapnya.

Diskominfo Kendal/Heri


Indeks Berita