Berita Terkini


Pemkab Kendal Gelar Doa Bersama Lintas Agama Sambut Pergantian Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 16:41:14

Kendal – Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal menggelar kegiatan doa bersama lintas agama dalam rangka menyambut pergantian tahun, yang berlangsung khidmat di halaman Stadion Utama Kebondalem, Rabu (31/12/2025).

Kegiatan tersebut menjadi wujud kebersamaan dan toleransi antarumat beragama di Kabupaten Kendal, sekaligus momentum refleksi dan harapan agar tahun yang akan datang membawa kebaikan, kedamaian, serta kemajuan bagi daerah dan masyarakat.

Doa bersama dipimpin secara bergantian oleh para tokoh agama. Doa pertama dipanjatkan oleh Kyai Idris Nur, dilanjutkan oleh Pendeta Sabar Sihotang, dan ditutup oleh Romo Tri. Ketiga tokoh agama tersebut memanjatkan doa sesuai keyakinan masing-masing, dengan tujuan yang sama, yakni keselamatan, persatuan, dan kesejahteraan bangsa.

Selain doa bersama, Pemerintah Daerah Kabupaten Kendal juga membuka open donasi sebagai bentuk kepedulian sosial bagi masyarakat di Sumatera yang tengah membutuhkan bantuan. Donasi tersebut terbuka bagi seluruh peserta dan masyarakat yang hadir, sebagai wujud solidaritas dan empati antar sesama.

Melalui kegiatan ini, Pemkab Kendal berharap semangat toleransi, persaudaraan, dan kepedulian sosial dapat terus terjaga dan semakin kuat, khususnya dalam mengawali tahun baru dengan nilai-nilai kemanusiaan dan kebersamaan.

 

(Diskominfo/AK92)


Indeks Berita