Kendal - Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar hadiri Harlah ke 5 Jam'iyyah Hafizotil Qur'an (JHQ) Kendal sekaligus pengukuhan pengurus JHQ Kendal periode 2026-2030, Sabtu (10/1/2026) di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal.
Acara juga dihadiri oleh para Dirjen dari Kemenag RI, Wakil Bupati Kendal, H. Benny Karnadi, Kepala Kantor Kemenag Jawa Tengah dan Kemenag Kendal, para pimpinan OPD Kendal, serta diikuti oleh pengurus JHQ Kendal beserta ribuan anggota.
Menteri Agama, Nasaruddin menyampaikan, bahwa JHQ di Kendal ini sangat luar biasa, karena banyak sekali Hafizah di Kendal, dan tentunya akan membawa keberkahan bagi masyarakat Kendal.
"Saya berpesan kepada Pemerintah Kabupaten Kendal, agar JHQ yang anggotanya para penghafal Al-Quran dirawat dengan sebaik-baiknya," tutur Nasaruddin.
Ia menambahkan, bahwa pondok pesantren di Indonesia saat ini banyak membutuhkan tahfidz Al-Qur'an dari Santri Wati (perempuan), sehingga melalui JHQ akan lebih banyak lagi para tahfidz dari perempuan.
Wakil Bupati Kendal, H. Benny Karnadi menyampaikan, akan terus mendukung apa yang menjadi program-program para kelompok penghafal Al-Quran di Kabupaten Kendal.
"Pemerintah Kabupaten Kendal akan terus berupaya memberikan dukungan terbaik kepada JHQ adan kelompok masyarakat penghafal Al-Quran, karena sebagai umat muslim kita berharap doa tebaik dari mereka untuk mendoakan Kendal bisa lebih baik, lebih aman, dan terhindar dari bencana," ujar Benny Karnadi.
Ketua JQH Kendal, Hajah Afifah Mustamsikin dalam acara tersebut mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kendal, dan kepada Menteri Agama Republik Indonesia yang telah memfasilitasi dan memberikan dukungannya, sehingga acara dapat berjalan dengan lancar dan penuh berkah.
Ia juga menyampaikan, agar para anggota JQH terus bersemangat dalam menghafal Al-Quran, sehingga nantinya dapat meraih kemuliaan di dunia dan akhirat.
Diskominfo Kendal/Heri